Resep Cara Membuat Sambel Ayam Penyet Lamongan dan Solo Pedas Istimewa
resep sambal penyet lamongan, resep sambal bawang ayam penyet surabaya, resep sambal terasi wong solo, cara membuat sambal penyet lele, resep sambal ayam penyet lamongan.
Sambel penyet adalah olahan cabai dan bawang dengan berbagai bumbu pelengkap yang digunakan untuk menambah rasa dari ayam penyet. bisa dibilang ayam penyet tidak akan enak bila tidak ada sambalnya, karena sambal inilah yang kadang membuat lidah tak bisa berpaling dari nikmatnya ayam penyet. sambal penyet sendiri banyak macamnya dari sambal penyet surabaya, lamongan, dan solo. semua memiliki bahan dan resep sendiri untuk membuatnya. dari pada bingung mau membuat yang mana kita sudah sediakan semua resepnya untuk anda. wihh.. senangkan. yuk langsung lihat saja resep cara membuatnya dibawah ini.
1. Resep Sambal Penyet Lamongan
|
via iradiofm.com |
Bahan-bahan :
- 3 porsi
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 2 buah tomat merah kecil
- 5 buah cabe keriting
- 10 buah cabe rawit ijo
- 1 sdt terasi (sebungkus ABC)
- Segenggam daun kemangi/sesuai selera
- Sejumput garam dan gula
- 5 sdm minyak goreng
Langkah membuat sambal penyet lamongan pedas :
- Cuci semua bahan (kecuali terasi), lalu potong-potong.
- Goreng semua bahan, dimulai dari dua bawang sampai wangi baru masukkan tomat, cabe sampai setengah layu. Lalu terakhir masukkan daun kemangi, terasi. Goreng sampai layu. Angkat taruh di cobek beserta minyaknya, tambahkan sejumput garam dan gula.
- Uleg sampai halus, cicipi rasa sudah pas apa belum. Sajikan dengan ayam goreng. Boleh ayamnya masukin ke cobek terus bejek-bejek macam ayam gepuk sampai kecampur dengan sambal. ( via Rizki Amaliyah )
2. Resep Sambal Bawang Ayam Penyet Surabaya
|
via Kepriben.Com |
Bahan-bahan :
- 5 buah cabe rawit merah
- 6 buah bawang putih
- 1/2 buah tomat
- Secukupnya garam
- secukupnya gula pasir
- secukupnya penyedap rasa
- secukupnya minyak panas
Langkah membuat sambal ayam penyet surabaya:
- Ulek kasar cabe rawit merah, bawang putih dan tomat
- Tambah gula pasir, garam, penyedap rasa, campur hingga merata
- Panaskan minyak hingga panas kemudian tuangkan ke campuran sambal, aduk hingga merata
- Siap dihidangkan. ( via Tanty hapidah )
3. Resep Sambal Terasi Mentah Wong Solo
|
via resepmasakanque.blogspot.com |
Bahan-bahan :
- 5 buah bawang merah
- 3 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai rawit
- 2 sdm gula merah
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt terasi matang
- 1 buah jeruk limau
- 1 genggam daun kemangi potong-potong
Langkah membuat sambal terasi mentah wong solo :
- Uleg kasar semua bumbu kecuali jeruk dan kemangi.
- Tambahkan irisan jeruk dan kemangi, penyet-penyet untuk mengeluarkan air jeruk. Campur rata. ( via Febrina Restuti )
4. Cara Membuat Sambal Penyet Lele
|
via Bacaterus |
Bahan-bahan :
- 1/2 kg lele ukuran besar
- 6 siung bawang putih (kating)
- 12 buah cabai setan
- 1 sdm ketumbar
- 4 cm kunyit
- secukupnya irisan jeruk nipis
- secukupnya garam dan penyedap rasa
- secukupnya minyak goreng
Langkah membuat sambal lele penyet :
- Cuci hingga bersih lele, kemudian tiriskan (beri sayatan-sayatan pada lele).
- Haluskan : 1 sdm ketumbar, 3 siung bawang putih, 4 cm kunyit, 1 sdm perasan jeruk nipis, garam dan penyedap rasa.
- Tuang secukupnya air ke bumbu halus, kemudian masukkan lele dan guling-gulingkan, diamkan selama 10 menit.
- Panaskan minyak, lalu goreng lele hingga kering dan matang, lalu tiriskan.
- Goreng 12 cabai dan 3 siung bawang putih hingga matang lalu tiriskan.
- Haluskan : cabai, bawang putih, garam dan penyedap rasa.
- Tambahkan sedikit irisan jeruk nipis peras airnya kemudian geprak-geprak kulitnya (kulitnya jgn dihaluskan).
- Masukkan lele goreng kemudian campur dengan sambal hingga rata sambil dipenyet-penyet
- Sajikan selagi hangat. ( Nona Nono (Fano Vyati Art) )
Itulah tadi resep-resep
cara membuat sambal ayam dan lele penyet surabaya, lamongan dan wong solo, semoga bermanfaat ya resep diatas. salam
No comments